TAOFIQ, lahir di Pekalongan pada tanggal 23 Februari 1989 adalah anak kedua dari dua bersaudara alias anak bontot. Sewaktu saya lahir, pasti ada rasa senang di dalam keluarga saya karena menginginkan anak laki-laki seperti saya ini. Namun demikian tidak sama halnya dengan masyarakat pengguna jalan Pantura. Karena pada saat saya lahir, jembatan Comal (nama kecamatan di Kabupaten Pemalang) yang menghubungkan jalur Pantura telah ambruk, jadi sangat menghambat jalur transportasi darat paling sibuk di Indonesia ini.
Saya sendiri menempuh jenjang pendidikan di daerah-daerah yang berbeda. Sewaktu TK, saya bersekolah di TK Setia Bhakti (namanya mirip seperti salah satu PO.bus) di Solo hingga menamatkan jenjang pendidikan TK. Di TK ini saya pernah mendapat juara 3 dalam lomba membaca do'a di TK saya. Berlanjut pada jenjang kelas 1 SD, saya masih melanjutkannya di salah satu SD negeri di Solo (tidak jauh dari tempat TK saya tapi saya lupa nama SD tersebut). Saya bersekolah di Solo karena bapak saya asli orang Solo tapi ibu saya orang Pekalongan. Namun saya sekolah di SD ini tidak lama hanya beberapa CAWU (Catur Wulan) saja,itu pun saya belum naik ke kelas 2, masih berada di kelas 1 SD.
Lalu saya pindah ke Bekasi tepatnya di salah satu daerah di Harapan Indah, Bekasi Barat. Di sini saya melanjutkan kelas 1 SD saya di MI Nusa Indah. Di sini saya mendapat ranking 8 di kelas. Tapi itu pun tak lama, karena saat naik ke kelas 2 SD saya harus berpindah tempat lagi.
Kali ini saya berpindah ke Pekalongan melanjutkan sekolah saya di SDN Pecakaran I, Wiradesa, Pekalongan. Di sini saya menyelesaikan kelas 2,3 dan 4 saya. lalu saat naik ke kelas 5 SD, lagi-lagi saya harus berpindah sekolah ke Bekasi lagi.Prestasi saya di sini adalah sebagai berikut : Kelas 2 SD : saya lupa, tapi di sini saya pernah mendapatkan ranking. Kelas 3 SD : di sini saya juga lupa. Kelas 4 SD : ranking 1 (cawu I), ranking 2 (cawu II), ranking 3 (cawu III). di kelas empat pula saya akhirnya di KHITANkan.
Untuk kelas 5 dan 6 SD, saya menelesaikannya di SDN Pejuang VII Bekasi Barat. Satu-satunya prestasi di sini yang saya dapatkan yaitu ranking 8, tapi lagi-lagi saya lupa pada kelas berapa saya mendapatkannya.
Lalu saya melanjutkan jenjang SMP di SMPN 19 Bekasi dari kelas 1 SMP hingga lulus. Prestasi yang saya dapatkan di sini yang saya masih ingat adalah sewaktu kelas 3 SMP. Pada semester I, saya mendapat ranking I pada posisi ke 2 (dalam hal ini wali kelas menempatkan 3 siswa untuk mengisi ranking I, namun dibedakan pada posisinya). Semester II, saya mendapat ranking I pada posisi ke 3. Untuk prestasi di bidang ekskul saya mendapat juara 3 (untuk kelas 54-59 kg) dalam invitasi Pencak Silat Tapak Suci se-JABODETABEK.
Pada saat SMA, saya bersekolah di SMAN 10 Bekasi(bersebelahan dengan SMPN 19 Bekasi) hingga lulus. Prestasi saya di sini kurang begitu mencolok. Saya hanya ikut ekskul rohis dan menjadi ketua panitia PENSI rohis. Menjadi pengurus OSIS di Sekbid I. Ikut lomba band tapi antar kelas. Namun sejak semester 2 kelas 3 SMA, saya berpindah rumah di Kebon Kelapa Tinggi, RT 011/008 No.19, Utan Kayu Selatan, Matraman, Jakarta Timur, DKI Jakarta.
Dan sekarang saya menempuh jenjang pendidikan kuliah di Universitas Negeri jakarta. Mengambil Jurusan Ekonomi dan Administrasi, Program Studi Pendidikan Ekonomi dengan konsentrasi pada Pendidikan Tata Niaga untuk angkatan 2007 reguler.
VISI & MISI
VISI: Visi saya kedepan adalah saya ingin menjadi seorang wirausaha seperti orang tua saya. Walaupun terdengar sangat klise, tapi hal ini adalah menjadi hal yang memungkinkan untuk saya jika ingin kehidupan saya tidak dikendalikan oleh orang lain. Memang agak menyimpang dari apa yang telah saya jalani yaitu kuliah dengan mengambil program pendidikan Tata Niaga. Bukankah saya diharuskan untuk menjadi guru ?. Tapi dalam hal ini yang lebih penting dari saya adalah mengambil ilmunya.
MISI: Untuk misi saya adalah mengerahkan kemampuan saya sebaik mungkin dalam hal apa yang saya bisa lakukan untuk mencapai target visi saya, mungkin dalam hal untuk saya saat ini adalah kuliah dengan baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar